Jum’at, 25 Maret 2012 lalu bertempat di Masjid Kampus UGM ratusan santri dan santriwati mengunjungi Jamaah Shalahuddin. Acara dimulai pada pukul 10.00 WIB. Kedatangan para siswa setingkat SMA itu disambut hangat oleh Jamaah Shalahuddin selaku tuan rumah.
Pertama sekali pembina pondok pesantren latansa menyampaikan sambutannya, beliau berharap bahwa kunjungan pada hari itu semakin memperluas khasanah pengetahuan para siswa tentang UGM dan Jamaah Shalahuddin sendiri sebagai LDK. Selain itu, silaturahim tersebut juga diharapkan dapat meningkatkan kepedulian mereka atas kerja dakwah LDK.
Menginjak acara berikutnya, ketua Jamaah Shalahuddin memberikan sambutan berikut pengenalan Jamaah Shalahuddin dan pengetahuan soal ke-UGM-an. Sesi ini sangat menyedot antusiasme siswa. Sebuah profil Jamaah Shalahuddin yang telah dikemas dalam sebuah CD Interaktif mengawali pengenalan tentang Jamaah Shalahuddin. Acara ini berlangsung sekitar 30 menit. Melalui sesi ini, siswa mengetahui visi dan misi Jamaah Shalahuddin. Disitu ditampilkan berbagai program kerja tahunan yang telah terselenggara, seperti Ramadhan di Kampus dan Sajadha. Kemudian dilanjutkan dengan pengenalan profil UGM yang dihadirkan dalam Bahasa Inggris. Harapannya dengan mengetahui lebih lanjut tentang UGM, semangat mereka lebih antusias untuk menjadi salah satu calon intelektual di kampus UGM.
Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Terdapat beberapa orang penanya yang melontarkan pertanyaan. Sebagian besar pertanyaan berkaitan dengan minat dan bakat di jurusan. Hal ini menandakan antunsiasme mereka untuk menjadi mahasiswa di UGM. Namun ada sebuah pertanyaan menarik dari peserta tentang keunggulan Jamaah Shalahuddin. Tentu ini bukan pertanyaan yang sulit, tetapi juga tidak mudah untuk menjawabnya. “Jamaah Shalahuddin memiliki banyak alumni yang tersebar di seluruh Indonesia”, tanda Ketua Jamaah Shalahuddin Arif Nurhayanto. “Selain itu, Jamaah Shahuddin juga mempunyai banyak link orang-orang yang cukup prestisius baik dalam pemerintahan maupun pendidikan”, tambahanya.
Ada banyak sekali hal yang bisa didapatkan melalui acara tersebut. Kesemuanya adalah dalam rangka mengaktualisasikan diri menghadapi tantangan global dan peran serta membangun peradaban madani. Tidak hanya mengedepankan egoisme yang terwujud dalam kesuksesan pribadi. Namun lebih kepada usaha nyata untuk membangun generasi rabbani dan masyarakat yang madani. [Tim Reportase Shalahuddin]